Komisi B Lakukan Peninjauan Ke BUKP Kecamatan Panggang

Gunungkidul, dprd-diy.go.id – Danang Wahyu Broto Ketua Komisi B memimpin rombongan Komisi B DPRD DIY  lakukan peninjauan ke Badan Usaha Kredit Pedesaan (BUKP) Kecamatan Panggang, Gunungkidul, Selasa (17/03/2020). Peninjauan komisi B dalam rangka monitoring pengembangan BUKP kecamatan Panggang. Hadir pula Kepala Bidang Bina Administrasi Keuangan Daerah, Badan Pengelola Keuangan Daerah DIY, Amin Purwani

Haryokuntoro kepala BUKP kecamatan panggang menyambut kedatangan rombongan komisi B dengan menjelaskan awal berdirinya BUKP Panggang. BUKP Panggang berdiri pada tahun 1991 pada awalnya berdiri hanya dikelola oleh 3 orang saja dan sekarang sudah memiliki 5 tenaga kerja pengelola.

Haryokuntoto menyampaikan jika diberikan tambahan modal BUKP Panggang siap untuk mengoptimalkan dana tersebut agar berdampak baik bagi masyarakat. Mayoritas yang menjadi nasabah di BUKP Panggang berprofesi sebagai pedagang, peternak dan petani. BUKP berusaha menyediakan mekanisme peminjaman uang yang cepat dan  mudah dengan bunga rendah bagi masyarakat agar dapat lepas dari bank plecit (rentenir).

Di sela-sela kunjungan komisi B di BUKP Panggang terdapat salah satu nasabah yang sedang melakukan transaksi simpan pinjam. Nasabah percaya terhadap keamanan dan pelayanan yang baik, lebih dari itu pengambilan juga sangat mudah dan jarak yang dekat dengan rumah.

Danang menyampaikan mekanisme internal harus di tata terlebih dahulu, pengelola harus mendapatkan kenyamanan dalam menjalankan pekerjaannya dan di jamin dari segi kesejahteraannya. Hal ini agar tenaga pengelola tidak pergi dan berpindah ke Bank Perkeriditan Rakyat yang lain. Selain itu terkait dengan pengembangan BUKP melalui penambahan modal, komisi B mengusahakan namun harus dengan terlebih dahulu dengan perubahan perda. Selain itu kesiapan BUKP juga harus diperhatikan dengan penambahan modal yang diberikan. (az/na)

 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*